Melalui akun
Twitternya, Google baru saja mengumumkan bahwa mereka telah melakukan
desain ulang terhadapa Google Play Store miliknya. Dan, tampilan desain
baru tersebut pun bisa dilihat melalui smartphone dan tablet.
Dalam desain terbarunya ini, Google pun menawarkan tampilan yang
lebih kaya warna. Selain itu, dalam blog resminya, Google mengatakan
bahwa desain baru ini ditujukan agar para pengguna handphone dan tablet
Android bisa menemukan aplikasi ataupun game yang diinginkan dengan
lebih mudah.Desain baru ini lebih fokus pada gambar yang memiliki ukuran lebih besar. Google mengatakan bahwa desain ini membawa beberapa konten yang memiliki tema sama dalam satu grup. Hal ini tentu saja dimaksudkan untuk memudahkan pencarian. Selain itu, pada bagian bawah juga ada halaman rekomendasi.
Saat ini, Google sudah mulai meluncurkan desain baru Google Play Store ini untuk handphone dan tablet yang menggunakan OS Android Froyo 2.2. Mereka pun menjanjikan bahwa semua pengguna perangkat Android di seluruh dunia bisa memanfaatkan desain baru ini dalam beberapa minggu ke depan.
0 komentar:
Posting Komentar